Guide Review-NANA

Deskripsi
Judul: Nana
Kategori: anime, drama, live action, dewasa, romance, shoujo, tragedi
Artis & Penulis: Yazawa Ai
Serial : 89 - on hiatus

Sinopsis
Nana adalah manga dengan genre yang lebih dewasa dan mengandung banyak intrik dan konflik, terutama di bidang asmara. Manga ini menceritakan tentang hidup dua wanita 20 tahun yang secara kebetulan bertemu dan secara kebetulan memiliki nama yang sama yaitu “NANA”.

Nana Osaki adalah seorang penyanyi yang ingin memulai debutnya dengan Punk Band. Bersama kekasihnya, Ren Honjo, dan rekannya mereka mulai membentuk “Blast Stones”. Nana adalah vokalis band itu dan dia hidup bahagia bersama kekasihnya di sebuah kontrakan. Suatu ketika, Ren ditawarkan kesempatan oleh band terpopuler di Tokyo untuk debut Trapnest sebagai anggota pengganti. Menghadapi pilihan yang sulit itu, akhirnya Ren Honjo memutuskan meninggalkan Band lamanya dan berpindah ke Tokyo untuk memulai karirnya bersama band profesional “Trapnest”. Disaat yang sama Nana lebih memilih untuk berpisah dari Ren dan membangun kembali Blast stones yang telah lama terpuruk.


Nana Komatsu, Nana lainnya atau kadang juga disebut Hachi (Hachikō) karena memiliki karakteristik mental lemah yang mirip dengan anjing itu, memiliki kebiasaan jatuh cinta pada pandangan pertama. Dalam pengalaman cintanya Hachi selalu diputuskan oleh orang lain. Namun pada akhirnya Hachi menemukan tambatan hatinya yang ketika itu sedang belajar di Tokyo. Karena jarak yang memisahkan mereka, Hachi kemudian memutuskan untuk menyusul sang kekasih setelah memiliki cukup uang.


Hachi dan Nana untuk pertama kalinya bertemu dalam sebuah kereta menuju Tokyo. Setelah serangkaian bersamaan yang secra kebetulan, mereka memutuskan untuk hidup bersama di sebuah apartemen dengan nomor 707. Meskipun memiliki karakteristik dan cita-cita yang jauh berbeda, mereka saling menyukai dan saling menghormati satu sama lain. Dunia Nana adalah dunia yang dipenuhi dengan asmara, musik, fashion, gosip dan all-night parties.

2 Response to "Guide Review-NANA"

  1. wah jadi mau baca komiknya deh

    alergi anjing

    Miliana says:

    makasih udah share yah kak

    brand wardah

Posting Komentar

Powered by Blogger